Memblock akses Facebook pada Saat Jam Kerja


Indonesia adalah negara yang termasuk paling aktif mengakses facebook (urutan ke -2 dunia di bawah Amerika, http://www.facebakers.com Agustus 2010).Jadi bisa disimpulkan konsumsi bandwidth yang digunakan untuk facebook cukup besar untuk negara seperti Indonesia yang akses internetnya masih terbatas dan cukup mahal dibandingkan negara-negara berkembang.
Padahal bandwidth yang “terbatas” dan “mahal” tadi bisa dimanfaatkan untuk sesuatu yang lebih positif.
Di sisi lain dengan adanya facebook memungkinkan tali silaturrahmi dengan keluarga, teman  dan sejawat tetap terbina dan terjaga. Teman-teman SD yang dulunya pada gak jelas kemana juntrungannya… dengan adanya facebook bisa ketemu …bertegur sapa dan bertukar berita. Jadi sebenarnya facebook pun ada manfaatnya.
Di Perguruan Tinggi/Universitas sendiri jika mahasiswa diberikan akses internet gratis dipastikan hit tertinggi ditempati facebook. Padahal akses internet di Kampus bersifat terbatas.
Untuk itu di Kampusku, terpaksa diakalin dengan membatasi akses facebook pada saat jam kerja ditutup, yaitu:
  • hari senin -Jumat  akses facebook ditutup jam 9-12 siang .
  • hari Senin-Jumat jam 12-13 siang (saat istirahat siang) akses facebook dibuka
  • hari Senin-Jumat jam 13-15.00 siang, akses facebook ditutup kembali
  • selain itu akses facebook dibuka.
Jika ingin menutup facebook secara permanen sih gampang, cuma masukin facebook sebagai site yang diblok di proxy. Tetapi kalau mau dibuat rule seperti di atas terpaksa deh  diakalin….
Setelah di googling kiri kanan… akhirnya dibuatlah rumusan berikut:
  • asumsikan kita sudah memilki server proxy (dalam kasus di Kampus, saya menggunakan squid).
  • Di bagian setingan squid, yaitu /etc/squid/squid.conf  kita kopi buat 2 versi, yaitu squidsantai.conf dan squidjamkerja.conf.
#sudo cp /etc/squid/squid.conf /etc/squid/squidsantai.conf
#sudo cp /etc/squid/squid.conf /etc/squid/squidjamkerja.conf
  • Edit squidsantai.conf
#nano /etc/squid/squidsantai.conf
Kemudian edit bagian untuk memblok situs porno (berisi nama file daftar situs yang diblok dalam kasus di proxy saya nama filenya blok-situs)
….
acl yahoo dstdomain .yahoo.com
acl PornSites url_regex -i “/etc/squid/blok-situs”
no_cache deny LocalServers yahoo
always_direct allow LocalServers
…..
Saya edit menjadi
acl PornSites url_regex -i “/etc/squid/blok-situs-santai”
Jadi beda antara file squidsantai.conf dan squijamkerja.conf hanya di baris ini saja yang lain idem (kecuali ingin merubah maksimum bandwith dan delay pool silahkan dirubah sesuai keperluan)
  • Kemudian kopikan blok-situs menjadi blok-situs-santai
#cp /etc/squid/blok-situs /etc/squid/blok-situs-santai
  • Silahkan tambahakan list situs yang ingin diblok khusus pada saat jam kerja di blok-situs (misalnya facebook, rapidshare, dll). Sedangkan di list blok-situs-santai berisi list situs yang memang benar-benar tidak boleh diakses (biasanya situs porno).
  • Kemudian Kita tambahkan di crontab, agar pada saat jam 9-12 dijalankan squidjamkerja.conf, jam 12-13.00 dijalankan squidsantai.conf, dan jam 13-15.00 dijalankan squidjamkerja.conf khusu pada hari Senin-Jumat. Maka jlankan:
#sudo crontab e
(pilih nano yang paling gampang untuk mengedit), tambahkan perintah berikut:
00 9 * * 1-5 cp /etc/squid/squidjamkerja.conf /etc/squid/squid.conf | /etc/init.d/squid restart
00 12 * * 1-5 cp /etc/squid/squidsantai.conf /etc/squid/squid.conf | /etc/init.d/squid restart
00 13 * * 1-5 cp /etc/squid/squidjamkerja.conf /etc/squid/squid.conf | /etc/init.d/squid restart
00 15 * * 1-5 cp /etc/squid/squidsantai.conf /etc/squid/squid.conf | /etc/init.d/squid restart
keterangan:
  • baris pertama: pada jam 9.00 (00 9), setiap hari Senin- Jumat (1-5) akan dijalankan perintah mengkopi  squidjamkerja.conf ke squid.conf, kemudian squid di restart. (Berarti squid akan membaca file blok-situs, untuk daftar situs yang diblok, yang didalamnya terdapat facebook, dll.).
  • baris kedua: pada jam 12.00 (00 12), setiap hari Senin- Jumat (1-5) akan dijalankan perintah mengkopi  squidsantai.conf ke squid.conf, kemudian squid di restart. (Berarti squid akan membaca file blok-situs-santai, untuk daftar situs yang diblok, yang tidak terdapat facebook).
  • baris ketiga: pada jam 13.00 (00 13), setiap hari Senin- Jumat (1-5) akan dijalankan perintah mengkopi  squidjamkerja.conf ke squid.conf, kemudian squid di restart. (Berarti facebook kembali diblok).
  • baris keempat: pada jam 15.00 (00 15), setiap hari Senin- Jumat (1-5) akan dijalankan perintah mengkopi  squidsantai.conf ke squid.conf, kemudian squid di restart. (Berarti facebook dibuka). Pada saat hari Jumat setelah jam 15.00 facebook kondisinya tetap terbuka karena squid.conf berisikan squidsantai.conf, hingga sampai pada hari Senin jam 9 kondisinya kembali dirubah (facebook diblok kembali).
Jadi sebenarnya yang dilakukan adalah merubah setingan squid.conf, pada setiap jam yang kita jadwalkan untuk diblok atau dibuka.
Semoga bermanfaat

Comments